Skip to main content

Pendidikan Pancasila


UPIx
Enrollment in this course is by invitation only

Semangat Pagi ! Selamat datang para generasi milenial  harapan bangsa.

Negara Indonesia dapat mencapai kemerdekaan salah satu di antaranya berkat peran dari para pemuda. Namun saat ini negara Indonesia sedang menghadapi berbagai permasalahan, seperti kasus korupsi, degradasi moral, penyalahgunaan narkoba, disintegrasi bangsa, tawuran dan yang lainnya. Anda sekalian sebagai generasi harapan bangsa apakah akan diam saja? Mari bahu membahu untuk mempersiapkan diri supaya negara Indonesia tidak mengalami kehancuran. Salah satu upaya yang dapat Anda lakukan yaitu dengan mengikuti perkuliahan Pendidikan Pancasila. Mata kuliah Pendidikan Pancasila merupakan kelompok Mata Kuliah Wajib Umum yang berfungsi sebagai sumber nilai dan pedoman dalam memantapkan kepribadian mahasiswa. Mata kuliah ini mengkaji materi ajar sebagai berikut.

1. Pengantar Memahami Pendidikan Pancasila.
2. Tinjauan Historis Pancasila.
3. Pancasila sebagai Pandangan Hidup dan Dasar Negara.
4. Pancasila sebagai Sistem Filsafat.
5. Pancasila sebagai Ideologi Negara.
6. Pancasila sebagai Sistem Etika.
7. Pancasila sebagai Dasar Nilai dalam Pengembangan Ilmu. 

Proses pembelajaran menggunakan Flipped Classroom Model, yang terdiri atas tiga kegiatan pokok.

1. Pembelajaran sebelum kelas (Before Classroom).
2. Pembelajaran di Kelas (During Classroom).
3. Pembelajaran Setelah Kelas (After Classroom).

  1. Nomor Kursus

    KU110
  2. Kelas Dimulai

  3. Kelas Berakhir

  4. Estimated Effort

    07:00
  5. Bahasa

    English
  6. Tipe Mata Kuliah

    Instructor Paced
  7. Harga

    Free
© 2021 ICE Institute. All rights reserved.